Deklarasi Relawan ET, Gelorakan Energi Terbaik Indonesia 2024

  • Whatsapp

JAKARTA, IN.ID | Relawan Erick Thohir (ET) 2024 secara resmi menggelar deklarasi dukungan kepada Erick Thohir Menteri BUMN sebagai Calon Presiden (Capres) pada Pilpres 2024. Acara ini digelar Wet Coffee Jl. Slamet Riyadi 5, Matraman, Jakarta Timur, DKI Jakarta, Sabtu (18/12/2021).

Acara yang berlangsung meriah ini bertemakan, ‘Erick Thohir (ET) Energi Terbaik Bagi Indonesia 2024’. Hal ini sebagai langkah awal dukungan dari para pendukung dan fans Erick Thohir dari Jakarta dan daerah-daerah lainnya.

Bacaan Lainnya

Muhammad Guntur Ketua Umum Relawan Erick Thohir (ET) saat pidato Deklarasi Relawan ET 2024 menyatakan, sosok Erick Thohir sangat pantas menjadi Capres 2024. Katanya, Erick Thohir adalah sosok pengusaha muda yang berpengalaman dalam bisnis dan pemerintahan.

“Figur Bapak Erick Thohir adalah energi positif dan terbaik bagi bangsa Indonesia di Tahun 2024. Kapasitas dan kapabilitas beliau (red-ET) sangat mempuni memimpin bangsa Indonesia,” kata Guntur sapaan akrabnya, saat jumpa pers dengan media.

Guntur mengaku, mempersiapkan Deklarasi Relawan ET ini hanya kurang dua minggu saja. Namun kata mantan Anggota DPRD DKI Jakarta dua periode ini, respon deklarasi Relawan ET sangatlah luar biasa.

“Walau persiapannya sangat dekat, tetapi pengurus Relawan ET sudah terbentuk di semua Kota/Kabupaten dan Kecamatan se-DKI Jakarta. Kedepan akan terus kita konsolidasikan untuk Bapak Erick Thohir di 2024,” ujar Guntur penuh sumringah.

Selain itu kata Guntur, Relawan ET akan segera terbentuk di semua daerah-daerah di Indonesia. Saat ini kata dia, yang hadir saat Deklarasi Relawan ET 2024 hanya dari Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok dan Bekasi) saja.

“Deklarasi hari ini hanya dihadiri pengurus Relawan ET se-DKI Jakarta dan sekitarnya. Dalam waktu dekat akan segera dibentuk struktur Relawan ET se-Indonesia di 34 Propinsi dan 514 Kabupaten/Kota,” terang Guntur.

Guntur menambahkan bahwa, Erick Tohir sosok clear dan clean. Termasuk berhasil memimpin bisnis perusahaannya dan menjadi Menteri BUMN yang membuatnya terkenal dan mudah bersosialisasi.

“Bapak Erick Tohir adalah figur yang bagus dan bersih (clear dan clean) dalam track recordnya. Ini yang akan kita sosialisaikan, agar lebih mudah membentuk relawan dan saat ini juga sudah mendapat respon masyarakat yang luar biasa,” tandasnya

Lanjut Guntur, kedepan dengan dukungan masyarakat dan para relawan yang antusias kepada Erick Thohir. Relawan ET akan turun ke masyarakat untuk memperjuangkan Erick Tohir menjadi Presiden 2004.

“Dalam Deklarasi Relawan ET 2024 ini saya mengajak relawan untuk bersungguh-sungguh memperjuangkan Erick Thohir sebagai Presiden 2024. Insya Allah kalau kita ikhtiar sungguh – sungguh akan terkabul,” ajak Guntur disambut gemuruh tepuk tangan relawan yang hadir. (Rud/Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan