Dilaunching Jelang Ramadhan SIR Foundation Berbagi Bersama Sahabat Yatim

  • Whatsapp

SUMENEP, IN.ID | Menjelang bulan suci Ramadhan 1444 H/2023 M, SIR Foundation Kabupaten Sumenep Madura Jawa Timur resmi dilaunching.

SIR Foundation merupakan komunitas yang bergerak di bidang sosial dan keagamaan seperti menyantuni anak yatim, membantu masyarakat kurang mampu, berbagi, kajian islami dan kegiatan lainnya yang tujuan utamanya lebih mengutamakan pada kebermanfaatan untuk ummat.

Bacaan Lainnya

Oleh karena itu, bersamaan dengan dilaunchingnya SIR Foundation juga menggelar kegiatan Menyambut Ramadhan Ceria Berbagai bersama Sahabat Yatim bertempat di Musholla Nur Akhsa tepatnya belakang PKPN Pamolokan Kota Sumenep.

Dalam kesempatan itu, salah satu Founder SIR Foundation Sri Wahyuni mengungkapkan bahwa kegiatan Berbagi Bersama Sahabat Yatim akan menjadi awal yang baik bagi SIR Foundation kedepan, apalagi dibarengi dengan diresmikannya komunitas kemanusiaan tersebut.

“Semoga ini menjadi awal yang baik bagi SIR Foundation, dilaunching H-1 Bulan Ramadhan sekaligus berbagi keceriaan bersama anak yatim, tempatnya juga di Musholla ini menunjukkan bahwa InsyaAllah kegiatan-kegiatan positif lainnya akan terus mengalir dan terlaksana”, terangnya saat memberikan sambutan.

Pihaknya mengucapkan banyak terimakasih kepada para donatur yang sudah mensupport banyak akan suksesnya kegiatan tersebut, terlebih kepada Ibu Dandim (Ibu Mita Donny) dan kepada pihak Mushalla Nur Akhsa yang sudah suka rela menjadi bagian penting dari lancarnya kegiatan perdana SIR Foundation.

Selain itu, Yuni juga mengungkapkan bahwa support yang diberikan oleh owner yang sekaligus penasehat Mushalla Nur Akhsa sungguh luar biasa, dan itu adalah bagian dari rahasia (Sirr) Allah yang dianugerahkan untuk kita semua.

“Terutama kami ucapkan banyak terimakasih kepada pihak Mushalla Nur Akhsa yang tidak hanya menyediakan tempat tapi juga mensupport dari segi yang lain itu sungguh luar biasa dan semoga kedepan tetap saling bekerjasama dengan SIR Foundation, Rabu (22/03/2023)

Sementara itu, DR. Syafrudin Ainur Rofiq, SH., M.Hum Penasehat sekaligus pendiri Mushalla Nur Akhsa yang juga Hakim Senior Kejaksaan Jakarta Barat mengatakan pihaknya siap mensupport kegiatan-kegiatan yang positif apapun bentuknya, apalagi kegiatan sosial seperti yang digagas oleh SIR Foundation.

“Kita siap mensupport kegiatan positif dan kedepan siap bekerjasama dengan SIR Foundation dalam melakukan kegiatan-kegiatan sosial lainnya, artinya tidak hanya sebatas kegiatan pada hari ino”, tegasnya.

Adapun rangkaian kegiatan Menyambut Ramadhan Ceria bersama Sahabat Yatim sekaligus Launching SIR Foundation diantaranya penampilan musik tongtong Islami oleh anak-anak SDN Bangselok 1, Hiburan pertunjukan sulap dan cerita seru oleh kak Avan dan Kia , Pemotongan tumpeng dan ramah tamah bersama sahabat Yatim.

Hadir pada kegiatan itu, Bu Dandim Mita donny, Bu Mauli Fitriani, dan sejumlah donatur lainnya, hadir juga sejumlah takmir mushalla Nur Akhsa beserta ibu-ibu dari sahabat Yatim, sementara sahabat Yatim yang hadir dan mendapat santunan dan bingkisan sebanyak 50 anak. Alhamdulillah kegiatan tersebut berlangsung meriah, khidmat dan penuh kebahagiaan. (Hr/Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan