Dua Desa Capai Vaksin 100% se-Aceh, Kapolres Beri Hadiah

  • Whatsapp

SINABANG, IN.ID | Capai target 100% (persen) Vaksinasi Covid-19 tahap pertama, dua Desa disimeulue yaitu Desa Babusalam Kecamatan Teluk Dalam dan Desa Lhok Dalam Kecamatan Alafan mendapat hadiah satu ekor kerbau masing-masing Desa dari Kapolres Simeulue AKBP Pandji Santoso, S.I.K, M.Si, (4/11/21).

Penyerahan Hadiah satu ekor Kerbau tersebut diserahkan langsung Kapolres Simeulue AKBP Pandji Santoso di Desa Babussalam bersama dengan unsur Muspika Kecamatan Teluk Dalam, Camat Supriman Juliansyah, S.Pi, Danramil Serma Safroni, Kapolsek IPDA Dadang Sugiarto, dan Kades Babussalam Ahridan beserta Relawan PPKM Desa. (3/11/21)

Dan satu ekor kerbau di berikan ke Desa Lhok Dalam Kecamatan Alafan yang juga mencapai vaksin 100% diterima PJ Kepala Desa Lhok Dalam (sahar amin) dan mengucapkan terima kasih yang setinggi mya pada Kapolres Simeulue dan juga berharap agar Pak Kapolres Simeulue lebih lama lagi bertugas di Simeulue”Ungkap Sahar Amin”

Kapolres Simeulue menjelaskan Walaupun kita di wilayah 3T (Tertinggal, Terluar dan Terdepan) namun kita dapat prestasi vaksin Dosis Pertama seratus persen, Alhamdulillah. Ini semua berkat kerja keras bersama.

Dua desa di Simeulue yaitu Desa Babusalam Kecamatan Teluk Dalam dan Desa Lhok Dalam Kecamatan Alafan ternyata dua desa pertama di Aceh yang capaian Vasin tahap pertama 100 persen menggungguli wilayah lain seantero Aceh Ini berkat kerjasama dan andil yang kuat dari kita semua pihak ucap AKBP Pandji Sanntoso.

AKBP Pandji Santoso, S.I.K. M.Si. menyampaikan ucapan terima kasih buat rekan rekan Media Yang mampu membuat suasana sejuk dan harmonis khususnya buat capaian vaksin dan memotivasi warga untuk divaksin.

Vaksin ini penting, dan memang hak masyarakat kita untuk mendapatkan nya. karena kita hidup berdampingan dengan virus Corona dalam kehidupan sehari-hari, virus Covid-19 saat ini menjadi epindemik yang sewaktu-waktu bisa berjangkit. Dan kita tidak tau kapan perginya dari wilayah kita,”Ujar Pandji Santoso. (Abec/Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan