NAGAN RAYA, IN.ID | Pada hari Minggu 21/11/2021 pukul 10:24, Pesawat Wings Air mendarat di Bandara CND Nagan Raya.
Setelah hampir setahun terhenti beroprasi karena pandemi Covid-19, maskapai Wings Air kembali membuka layanan penerbangan ke Bandara Cut Nyak Dhien (CND) di Kabupaten Nagan Raya.
Penerbangan perdana akan dimulai pada hari Rabu tanggal 24/11/2021
dari Bandara Internasional Kualanamu, Sumatera Utara ke Bandara Cut Nyak Dhin (CND) Nagan Raya.
“Alhamdulillah, mulai Rabu pesawat Wings Air akan kembali terbang ke Nagan Raya,” jelasnya Kepala Dinas Perhubungan Nagan Raya, Drs Mahdali kepada awak media, Sabtu (20/11/2021).
Mahdali menjelaskan, layanan penerbangan itu dibuka kembali setelah Pemkab Nagan Raya bersama DPRK duduk bersama dengan Otoritas Bandara Cut Nyak Dhin (CND) dan manajemen Wings Air belum lama ini.
Awalnya, harapan dibukanya kembali layanan penerbangan itu disampaikan oleh Bupati HM Jamin Idham kepada Kadishub. Hal itu kemudian ditindaklanjuti dengan pertemuan bersiama pihak bandara dan maskapai Wings Air.
Turut hadir juga dalam acara tersebut Ketua DPRK Jonniadi dan Wakil Ketua Puji Hartini.
Dari pertemuan itulah kemudian dicapai keputusan Wings Air akan melayani kembali penerbangan ke Nagan Raya.
Untuk tahap awal, penerbangan dilakukan seminggu sekali dan diharapkan secara bertahap kembali lancar seperti sebelum pandemi melanda.
“Tahap pertama, penerbangan dilayani sepekan sekali yakni pada hari Rabu,” ujarnya Mahdali.
“Kita juga berharap masyarakat memanfaatkan layanan penerbangan udara dari Nagan Raya ke Medan atau sebaliknya,” tambahnya.
Sementara Manager Wings Air MEQ di Nagan Raya, Andi Siswanto yang ditanyai terpisah juga membenarkan mulai mulai 24/11/2021, pihaknya akan kembali terbang ke Bandara Cut Nyak Dhin (CND) Nagan Raya.
“Tahap pertama dilayani sepekan sekali yakni pada hari Rabu. Pada penerbangan perdana nanti pesawat Wings Air jenis ATR 72 akan berangkat dari Bandara Kualanamu ke Bandara Cut Nyak Dhin (CND) pada pukul 09.00 WIB dan akan kembali lagi ke Kualanamu pada pukul 10.20 wib,” terang Andi.
Pihaknya berharap, pembukaan kembali layanan penerbangan itu mendapatkan dukungan penuh dari Pemkab Nagan Raya dalam rangka memajukan perekonomian daerah.
“Semoga dengan dibukanya kembali penerbangan ini, minat masyarakat untuk bepergian dengan pesawat meningkat. Terbang itu aman, nyaman dan sehat,” tutur Andi.
Manager Wings Air MEQ di Nagan Raya, Andi Siswanto menjelaskan, calon penumpang yang ingin menggunakan maskapai penerbangan tetap diwajibkan melengkapi persyaratan berupa surat bebas Covid-19.
“Surat bebas covid itu bisa dalam bentuk rapid tes antigen ataupun swab PCR, apalagi harga pemeriksaan dipastikannya juga sudah turun,” ujarnya lagi.
“Silakan pemeriksaan mandiri baik di rumah sakit, klinik atau Kimia Farma di Meulaboh atau di Nagan Raya untuk penerbangan dari Bandara Cut Nyak Dhin (CND) ke BandarKualanamu,” himbau andi.
Andi menyebutkan, untuk pemeriksaan rapid tes antigen dan PCR pada tempat-tempat yang bekerja sama dengan Lion Air Group lebih murah.
“Untuk rapid tes antigen Rp 34.000 dan PCR Rp 225.000. Namun untuk penerbangan di Bandara Cut Nyak Dhin (CND) belum ada,” imbuh Andi.
Sedangkan untuk harga tiket, Andi menyebutkan dari Bandara Kualanamu ke Bandara Cut Nyak Dhien Nagan Raya ditetapkan Rp 658.300/seat, sedangkan dari Bandara CND ke Kualanamu Rp 583.300/seat. (Aldi/Red)