Gustiarni Aderini Pasaribu Pimpin Perempuan DPP PKP DKI Jakarta

  • Whatsapp

JAKARTA, IN.ID | Aderini seorang aktivis sosial dan relawan pendukung Jokowi dua priode pada pilpres menyatakan diri bergabung dengan Partai Keadilan dan Persatuan (PKP) di DPP PKP DKI Jakarta dengan alasan PKP juga sebagai salah satu partai pendukung Presiden Jokowi pada pilpres yang lalu.

Aderini juga mengatakan kenapa harus PKP, karena partai ini Nasionalisnya sangat kental serta ada tantangan karena kita mempunyai komitmen untuk membesarkan dan membawa PKP lolos PT.

Bacaan Lainnya

Jadi bukan karena partai yang sudah besar akan tetapi partai yang punya tantangan yang membuat dia suka, karena bagaimana agar PKP bisa lolos PT (Parlement Treshould). Pengalaman saya dalam relawan merangkul kawan kawan untuk menjadi dan masuk ke PKP.

Untuk Perempuan DPP PKP DKI Jakarta kita sudah selesaikan struktur kepengurusan baik untuk DPP maupun DPK DPK yang ada di DKI Jakarta, untuk sekretaris saya Reni Herawati dan bendahara Erni Sumiyati.

Sedangkan ketua DPK Jakarta Pusat Merry Yuherlina Bsc. Jakarta Timur Otih Arfinah, Jakarta Barat Ruth Riana Hutagalung, Jakarta Selatan Baike Verauli SH. Jakarta Utara Rina Puspita Dewi, sedangkan untuk Kepulauan Seribu lagi penjajakan.

Setelah DPK baru kita bentuk DPC perempuan PKP sampai desa. Sehingga kita mampu bersaing dengan partai lainnya. Semua yang kita rangkul adalah aktivis penggiat sosial dan jaringan perempuan yang mempunyai pandangan sama dengan PKP.

Kita juga sudah menyiapkan agenda kegiatan untuk perempuan DPP, DPK PKP dalam waktu dekat yaitu pameran UMKM dan Seni Budaya. Dimana di waktu pandemi keadaan ekonomi keluarga menurun dan kita harus bangkitkan perekonomian keluarga di masa setelah pasca pandemi jadi ibu-ibu rumah tangga kita dorong lewat UMKM untuk bisa membantu ekonomi keluarga.

“Perempuan DPP PKP dan DPK nya akan bekerja sama mulai minggu ini akan menyiapkan makan gratis setiap hari Kamis dan Jumat, karena ada masyarakat kita yang dalam mencari rezki tidak beruntung makanya PKP peduli dalam seminggu dua kali kita sediakan,” tutup Aderini, Kamis 14/7/22. (SR/Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan